Kapan HP Perlu di Flash dan Cara Flash Redmi 4A Mudah
Kapan HP Perlu di Flash dan Cara Flash Redmi 4A Mudah
Hampir mayoritas masyarakat memilih untuk menggunakan HP Android
karena fiturnya yang menarik dan harganya yang terjangkau. Akan tetapi, ada
kalanya Android Anda mengalami problem
pada sistemnya. Rata-rata hampir semua merek HP Android perlu dilakukan flash ulang agak kinerjanya kembali
stabil. Lantas, bagaimana cara flash Redmi 4A yang mudah?
Sebelum membahas mengenai cara melakukan flash pada HP merek Redmi 4A. Terlebih dahulu, akan dibahas
mengenai flashing secara umum. Apa
yang dimaksud dengan flashing? Flashing dalam dunia smartphone artinya melakukan install, pembaruan, atau bahkan
perbaikan sistem pada smartphone
dengan menggunakan firmware khusus
yang sesuai dengan smartphone
tersebut.
Mengapa HP Perlu dilakukan Flash?
Pada dasarnya, flash
dinilai menjadi cara ampuh yang dapat dilakukan untuk memperbaiki berbagai
masalah yang muncul pada HP Anda. Salah satunya yang terjadi pada Xiaomi Redmi
4A. Berbagai masalah yang bisa jadi muncul, antara lain bootloop, lupa pola HP, restart
otomatis, virus, hingga HP mati total.
Sebenarnya, tidak hanya itu karena bisa saja flash sengaja Anda lakukan karena ingin agar HP Anda fresh atau custom ROM baru yang berbeda dari ROM atau firmware bawaan HP Anda. Jika Anda sudah memutuskan untuk melakukan
flash pada HP Anda maka Anda harus
mempersiapkan beberapa bahan pendukung, antara lain sebagai berikut.
●
Unduh ROM MIUI Xiaomi Redmi 4A versi
Global agar tersedia bahasa Indonesia: https://c.mi.com/oc/miuidownload/detail?guide=2
●
Unduh MI Flash Tool: https://download.appmifile.com/images/2019/07/01/09cdc3a7-5a11-42aa-81f4-be27fe12ce80.msi
●
Unduh USB Driver atau ADB Driver: https://androidfilehost.com/?fid=746010030569952951
●
Lakukan unlock Bootloader pada HP Xiaomi Redmi 4A
●
PC atau laptop yang menggunakan
sistem operasi Windows 64 bit
●
Disarankan melakukan penonaktifkan driver signature
●
Kabel USB asli atau bawaan dari HP
Redmi 4A jika memungkinkan saja
●
Pastikan daya baterai ponsel terisi
minimal 70% yang tujuannya agar menghindari kegagalan flashing akibat kehabisan daya baterai
Bagi Anda yang belum mengetahui cara flash Redmi 4A.
Ketika Anda memutuskan untuk melakukan flash
pada HP Anda maka keseluruhan data yang ada di HP Anda bisa saja
terhapus. Maka dari itu, sebelum melakukan flash
alangkah lebih baiknya apabila Anda melakukan backup data terlebih dahulu. Sekarang, lanjut membahas mengenai
cara melakukan flash pada seri Redmi
4A.
Mengetahui Cara Flash Redmi 4A dengan Mudah dan Cepat
Setelah Anda mempersiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan seperti
yang telah dijelaskan sebelumnya. Kini Anda siap untuk melakukan flash pada HP Anda. Namun, hal yang
harus benar-benar Anda perhatikan adalah sebaiknya Anda didampingi dengan
ahlinya sebelum melakukan flash untuk
menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Berikut cara flash Redmi 4A yang harus Anda ikuti
dengan runtut.
1.
Pertama-tama,
silakan melakukan install software Mi
Flash Tool dan juga driver Redmi 4A yang sudah Anda unduh
sebelumnya.
2.
Lakukan
ekstrak file stock ROM melalui PC
Anda. disarankan bagi Anda untuk membuat folder
khusus sebagai tempat hasil ekstrak.
3. Langkah selanjutnya, bukalah software Mi Flash Tool. Kemudian, klik pada menu Select untuk mencari dan menemukan hasil ekstrak ROM. Jika sudah silakan klik pada bagian OK.
4.
Nanti,
pada bagian bawah software Mi Flash Tool pilihlah clean all. Hal ini memiliki tujuan agar ponsel benar-benar bersih
seperti sedia kala ketika dibeli.
5.
Berikutnya,
matikan HP dan masuklah ke mode fastboot.
Caranya adalah dengan menekan dan menahan tombol Power+Volume Down.
6.
Anda
sudah bisa melepasnya ketika sudah muncul logo fastboot Xiaomi.
7. Silakan hubungkan HP ke PC menggunakan kabel USB.
8.
Beralihlah
ke Mi Flash Tool silakan klik tombol refresh untuk mendeteksi dan memastikan
bahwa HP telah benar terhubung dengan PC.
9.
Setelah
berhasil mendeteksi HP, silakan klik flash
untuk memulai proses flash.
10. Tunggulah hingga proses flash berhasil yang ditandai kemunculan notifikasi bertuliskan Success.
11.
Langkah
akhir, HP akan melakukan reboot
secara otomatis.
12.
Tunggulah
sekitar 5-10 menit hingga prosesnya berhasil dengan sempurna.
Pada dasarnya, sejumlah permasalahan yang muncul pada smartphone dapat diatasi dengan mudah
melalui cara flashing firmware yang
tepat dan sebenarnya harus dilakukan oleh orang yang telah berpengalaman.
Karena, dikhawatirkan jika hanya asal coba saja maka Android bisa mengalami
mati total diakibatkan proses flash
yang gagal atau firmware yang tidak
sesuai.
Jika sudah begitu, Anda akan dibuat repot lagi bukan? Demikianlah,
mengapa sangat penting bagi Anda mencari tahu dan menguasai cara flash
Redmi 4A dengan benar agar bisa Anda terapkan jika sewaktu-waktu Anda
membutuhkan flash pada smartphone Anda. Jika sudah
menguasainya, Anda tinggal mempersiapkan bahan dan menerapkan langkah-langkah flash secara runtut agar proses flash berhasil dengan sempurna. Selamat
mencoba dan semoga berhasil.
- Cara Flash Xiaomi Redmi Note 3 Pro Paling Mudah
- Daftar Cara Flash Samsung Ace 3 Lengkap
- Cara Flash Menggunakan QFIL untuk Banyak Tipe Hp
- Cara Flash Lenovo A369i dengan FlashTool
No comments for " Kapan HP Perlu di Flash dan Cara Flash Redmi 4A Mudah"
Post a Comment